Background

Sejarah Masjid Nabawi Madinah


Masjid Nabawi Madinah




Masjid Nabawi Madinah atau al-Madinah al-Munawwarah, yang berarti “kota yang bercahaya” adalah Sebuah masjid yang didirikan secara langsung oleh Nabi Muhammad yang kedua setelah Masjid Quba, yang berlokasi dipusat kota Madinah Di Arab Saudi. Masjid Nabawi merupakan salah satu masjid terbesar di dunia yang merupakan sejarah Islam. Masjid ini menjadi tujuan utama para jamaah Haji ataupun Umrah. Masjid Nabawi kini merupakan masjid kedua paling suci dalam agama islam setelah masjid Masjidil Haram di Mekkahl.
Masjid ini sebenarnya merupakan bekas dari rumah Nabi Muhammad yang ia tinggali setelah Hijrah ke Madinah pada 622 M. Bangunan masjid sebenarnya di bangun tanpa atap. Masjid pada saat itu dijadikan tempat berkumpulnya masyarakat, majelis, dan sekolah agama. Masjid ini juga merupakan salah satu tempat yang disebutkan namanya dalam Alquran. Kemajuan masjid ini tidak lepas dari pengaruh kemajuan penguasa-penguasa Islam. Pada 1909, tempat ini menjadi tempat pertama di Jazirah Arab yang diterangi pencahayaan listrik.
Di dunia ini banyak sekali taman buatan yang indah dan nyaman untuk sekedar melepas lelah dan bersantai dengan Keluarga,nah perlu kita ketahui bahwa ada sebuah taman yang menakjubkan bagi kita umat Islam,sebuah Taman(RAUDHAH) yang Rasulullah SAW Amat cintai tempat ini berada di dalam Masjid yaitu taman Syurga yang memiliki keutamaan lebih. Tempat yang sangat mulai itu merupakan tempat Rasulullah SAW beribadah,memimpin Sholat,Menerima Wahyu.
Masjid Nabawi ini didirikan dengan  landasan ketakwaan. Diantara keutamaan masjid ini adalah dilipat gandakannya pahala shalat diimplementasikan . dan dimasjid ini ada issu yang menyebabkan semua orang kawatir karena di kubah hijau masjid Nabawi ini di atap makam Nabi Muhammad SAW dan Sahabat rosululloh, dalam beberapa tahun belakangan ini sempat jadi sasaran isu mayat menempel di atasnya. Pengelola masjid menepis isu tersebut. Mayat di atas kubah adalah kabar bohong
Karena di kubah Masjid Nabawi tersebut tempat seperti peti yang di tutupi oleh rantai, hanyalah sebagai ventilasi udara karena dengan adanya kemiripan seperti peti tersebut membuat perdebatan. Dan sekian tahun isu ‘mayat’ tersebut beredar, pengelola Masjid Nabawi buka suara bahwa “Semua itu tidak benar, itu hanyalah cerita bohongan belaka” kata Direktur Humas Masjid Nabawi Abdul Wahid Al-Hetab,

Leave a Reply